Ekosistem Karst Cibodas Ciampea merupakan bentang alam karst dengan bentuk bukit tunggal yang memanjang dari arah timur ke barat. Topografi di sekeliling ekosistem karst ini berupa dataran, sehingga merupakan satu-satunya karst berupa bukit yang terisolir. Ekosistem karst Cibodas Ciampea terletak di Desa Ciampea, Kecamatan Ciampea, Kabupaten Bogor.
Informasi mengenai potensi endokarst di Karst Cibodas Ciampea dibuat menjadi infografis atau saya menyebutnya dengan speleografis. Dengan harapan mudah dipahami oleh siapa pun yang membacanya. Informasi yang dimuat di dalam speleografis adalah hasil riset yang pernah dilakukan oleh LAWALATA IPB, Biospeleology Student Gruppen (BSG) UNY dan Miftah Ayatussurur.
Terima kasih dan semoga bermanfaat !

